Direktur Politeknik Negeri Ujungpandang Bertekad Bantu Disdik Sulsel Kembangkan Vokasi

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Prof Dr Muhammad Jufri, MSi, MPsi, Psikolog membuka kegiatan Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru Politeknik Negeri Ujungpandang di ruang e-Panrita Disdik Sulsel, Jl Perintis Kemerdekaan Km 10 Tamalanrea Makassar, Selasa (23/2).
Hadir mendampingi Kadisdik Sulsel, Sekretaris Disdik Sulsel, H Hery Sumiharto, SE.M.Ed, Kepala Bidang Pembinaan SMA, Dr Idrus, SPd.MPd, Kepala UPT PTIKP, Dra Hj Andi Hidayati, MSi.
Sementara dari pihak Piliteknik Negeri Ujungpandang hadir Direktur Politeknik Negeri Ujungpandag, Prof Ir. Muhammad Anshar, MSi, Ph.D dan sejumlah Wakil Direktur dan para Ketua Jurusan Politeknik Negeri Ujungpandang.
Kadisdik Sulsel Prof Jufri mengaku sangat senang dan mengucapkan raya syukur atas adanya kegiatan ini. kerjasama yang kita gagas, kita bangun ini sebagai penghormatan untuk memperkuat sinergitas antara perguruan tinggi, dalam hal ini Politeknik Negeri Ujungpandang dengan Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan.
Menurut Prof Jufri, sinergitas antara Politeknik Negeri Ujungpandang dengan Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan ini dinilai sebagai hal yang sangat strategis, terutama dalam mengawal program-program unggulan Gubernur Sulsel di bidang pendidikan, khususnya untuk mendorong percepatan pencapaian SDM yang unggul di Sulawesi Selatan, kata Prof Jufri.
Direktur Politeknik Negeri Ujungpandang, Prof Muhammad Anshar memberi apresiasi yang tinggi kepada Kadisdik Sulsel atas kesempatan yang diberikan untuk melakukan sosialisasi di lingkup Disdik Sulsel.
Ini hal baru dan baru petama kali dilakukan Politeknik Negeri Ujungpandang. Selama memimpin Politekni, kata Muhammad Anshar, baru kali ini kita diundang dan difasilitasi Disdik Sulsel untuk bersama-sama melakukan sosialisasi.

Karena itu pula, sepatutnya kita berterima kasih kepada Pak Gubernur, kata Muh. Anshar, beliau cerdas memilih dan menempatkan pemimpin di setiap Dinas dengan tepat, yang betul-betul mengerti permasalahan. Seperti di Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel ini, beliau menempatkan sosok yang tepat, yang mengerti tentang pendidikan, kata Prof Anshar.
Dengan kerjasama ini, ia mengharapkan sinergitas akan semakin intens, lebih mengakrabkan untuk menjalin kolaborasi yang baik untuk membangun, memperbaiki SDM pendidikan vokasi, baik di Politeknik maupun di SMK.
Kita semua mengharapkan, agar kita bisa mengambil peran membantu pemerintah untuk membangun pendidikan vokasi, khususnya di SMK yang sekarang ini menjadi primadona atau perhatian utama Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. # muasri