Daerah

Planning a Voyage di UKK Nautika Kapal Niaga SMKN 7 Pinrang

Rabu,23 Maret 2022 merupakan hari terakhir Nautika Kapal Niaga SMKN 7 PINRANG Melaksanakan UKK di Lab NKN. Sebelumnya di adakan Orientasi UKK oleh Capt Ilhamsyah (Penguji Eksternal sekaligus salah satu Instruktur dari LPK SUGOI TURATEA INDONESIA) terkait materi yang akan di uji kompetensikan yang di ikuti oleh Taruna kelas XII dengan harapan para Taruna/i nantinya bisa Kompeten dalam pelaksanaan UKK dan berdaya saing di dunia usaha khususnya di bidang kemaritiman. Ungkap Pak Banjar panggilan akrab Capt. Ilhamsyah.

          Dalam pelaksanaan UKK Capt. Ilhamsyah di dampingi Penguji Internal Ahmad Nur A.Md Pel. Sekaligus Ketua Jurusan Nautika kapal niaga SMKN 7 PINRANG, Anas S.Pd koordinator UKK NKN, dan guru guru produktif NKN. Robert Robin ANT II, Masnur S.Pd, Andi tarbiyah H.S.pd.i.M.Pd, Muhammad Ikbal Js, ST, Brigpol Arsan Mubarak S.Psi sekaligus instruktur NKN.

          Adapun Materi yang akan dikompetisikan

          * Melaksanakan kesehatan dan keselamatan kerja

          * Merencanakan Trek Pelayaran pada perairan yang di pengaruhi arus dan pasang surut.

* Menentukan posisi kapal dengan mengunakan tanda tanda di darat dan alat bantu navigasi lainnya

* Menentukan nilai deviasi dengan mengobservasi benda benda bumi

* Menggunakan peta laut dan Publikasi

* Menggunakan radar untuk melakukan navigasi dengan aman

* Menentukan posisi kapal dengan position sytem (GPS).

     Di sela sela berlangsungnya UKK Kasi PSMK Cabang Dinas wilayah X, Muhammad Hayat NT, S.Pd  mengungkapkan “luar biasaki semua” . “UKK yang bapak/ibu laksanakan tidak membuat semangat kerja kalian kendor bahkan terlihat lebih bergairah anak anak pun demikian, mereka senang dan nyaman mengerjakan materi yang di berikan ” ungkap YL.

     Di hari yang berbeda Pengawas Pembina SMKN 7 Pinrang Dra.Hj.Andi Titin Susiarni, MM, Memantau jalannya UKK yang di dampingi Wakasek kurikulum SMKN 7 Pinrang Dedi Setiawan S.Pd M.Pd yang sebelumnya beliau telah memferivikasi UKK sehingga sejauh ini pelaksanaan UKK berjalan lancar sesuai dengan pedoman pelaksanaan UKK sebagai sebuah proses penilaian dengan mengumpulkan bukti bukti yang relevan yang nantinya akan menetapkan apakah Taruna/i kompeten atau tidak kompeten.

     Sementara Kepala UPT SMKN 7 PINRANG, Abdul Kadir S.Pd.M.Pd Mengatakan Bahwa UKK merupakan penilaian yang di selenggarakan khusus bagi peserta didik SMK untuk mengukur pencapaian kompetensinya. Itulah antara lain pembeda antara SMA dan SMK, ungkap Abdul Kadir. #Ahmad

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda