Pelatihan Senam Anak Indonesia Hebat di Kec. Herlang Bulukumba; Semangat Membara untuk Generasi Sehat dan Kuat

BULUKUMBA, Dunia Pendidikan – Gedung Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) Kabupaten Bulukumba menjadi ssksi bisu semangat membara dari ratusan peserta yang terdiri dari Guru-guru yang diutus dari masing-masing satuan pendidikan dari 52 sekolah SD, SMP,MI, dan MTs se-Kecamatan Herlang. Mereka berkumpul di Desa. Pataro pada hari selasa, (18/2/2025) untuk mengikuti pelatihan Senam ” Anak Indonesia Hebat. “

Pelatihan Senam Anak Indonesia Hebat ini, dihadiri langsung oleh Ketua KKKS Kec. Herlang, Bapak Muh. Syahrir, S.Pd.i, M.Si, yang juga sebagai Kepala SDN.128 Turungan Beru, hadir pula Kepala SDN. 120 Bajang, Ibu Rostina, S Pd, dan Instruktur Senam dari Bulukumba, Bapak A. Irfan.
Ketika Wartawan Majalah Dunia Pendidikan menyambangi Ketua KKKS Kec. Herlang, Bapak Muh. Syahrir, S.Pd.i, M.Si di sela-sela kegiatan tersebut, beliau menyampaikan bahwa, acara ini merupakan wujud nyata dari komitmen pemerintah daerah Bulukumba untuk meningkatkan kualitas kesehatan dan kebugaran anak-anak sejak dini. Oleh karena itu, menurut, orang nomor satu di SDN. 128 Turungan Beru ini mengatakan bahwa ” Senam Anak Indonesia Hebat ini bukan hanya sekadar gerakan, tapi juga mengandung nilai-nilai luhur yang dapat membentuk karakter anak menjadi lebih kuat, disiplin, dan bersemangat “, Ujar Pak. Syahrir sapaan akrabnya.

Senada dengan itu, Wakil Bupati Bulukumba yang juga Ketua Kormi Bulukumba, Bapak H. Andi Edy Manaf, S.Sos, beliau perna mengemukakan dan berharap agar pelatihan ini dapat menjadi bekal bagi para guru untuk mengajarkan senam ” Anak Indonesia Hebat ” kepada peserta didiknya di sekolah masing-masing. Dengan gerakan yang energik, bersemangat, dan menyenangkan. Senam ini, kata beliau diharapkan dapat menjadi daya tarik dan kemampuan bagi anak-anak untuk berolaraga secara teratur “, Harapnya.
Kegiatan Pelatihan Senam ini, dipandu langsung oleh Bapak A. Irfan. Beliau adalah Instruktur dan pelatih senam profesional Kab. Bulukumba yang dengan sabar dan penuh semangat mengajarkan gerakan-gerakan senam ” Anak Indonesia Hebat ” kepada para peserta senam yang hadir. Para peserta pun terlihat antusiasme, bergairah dan bersemangat mengikuti setiap gerakan yang diajarkan.
Sementara itu, Kepala SDN. 120 Bajang Kec. Herlang, Ibu Rostina, S.Pd mengaku sangat terinspirasi dan mengilhami gagasan yang muncul dengan pelatihan ini. Srikandi yang satu ini mengatakan, sangat senang bisa menyaksikan sekaligus mengikuti pelatihan ini. Menurutnya, gerakan-gerakannya sangat mudah diikuti dan menyenangkan. Sembari mengatakan, saya yakin anak-anak akan sangat menyukai olahraga senam ini “, Ungkapnya
Pelatihan Senam ” Anak Indinesia Hebat ” ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk menciptakan generasi muda yang sehat, kuat, dan berprestasi. Dengan tubuh yang sehat, anak-anak akan lebih mudah untuk belajar dan meraih cita-citanya “, Pungkasnya # Andi Nasar