Hari Kedua UAS, CDP Wilayah III Pantau Sekolah di Bone Utara

Sebagai upaya memastikan pelaksanaan UAS Kelas 12 SMA dan SMK di Kabupaten Bone khususnya di wilayah Bone Utara, CDP Wilayah 3 Kabupaten Bone Sinjai melakukan pemantauan secara tim lengkap.
Tim tersebut terdiri dari Kepala Cabang Dinas, Drs. H. Husain, M.Pd., Kepala Seksi Pembinaan SMA, Shabiel Zakaria, S.Pd., M.Pd., dan Kepala Seksi Pembinaan SMK, Hj. Erni, S.Sos., serta Kepala Tata Usaha, Nurhidayah Idsyam, S.Kom.

Sekolah yang dikunjungi pada hari kedua di antaranya UPT SMA Negeri 16 Bone, UPT SMA Negeri 14 Bone, UPT SMA Negeri 24 Bone, UPT SMK Negeri 8 Bone dan UPT SMA Negeri 4 Bone.
Selama melakukan pemantauan, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III menilai bahwa sekolah tersebut umumnya sudah memenuhi Standar Operasional Prosedur (SOP), sebagaimana yang telah dirancang sebelumnya. Sehingga ia tidak khawatir tentang pelaksanaan UAS di wilayah Bone Utara. # SAZ