Berita

Prof Jufri Tutup Ramadhan Fair Hardiknas dengan Bangga

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Prof Dr Muhammad Jufri, MSi, MPsi, Psikolog menutup kegiatan Ramadhan Fair dalam rangkaian peringatan Hari Pendidikan Nasional, di Lapangan Upacara Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Jl Perintis Kemerdekaan Km 10 Tamalanrea Makassar, Selasa (4/5 2021).

Nampak mengikuti acara penutupan Ramadhan Fair, Sekretaris Disdik Sulsel, H Hery Sumiharto, Kepala Bidang Pembinaan SMA Dr Idrus, SPd, MPd, Kepala Bidang GTK dan Fasilitasi, H Sabri, SPd.MPd, Kepala UPT PTIKP, Dra Hj Andi Hidayati, MPd, Kasubag Umum, Kepegawaian & Hukum, Firdausi Topuriti, SE.MM, Kasubag Keuangan, Sugralis, SE.MM, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I, Dra Hj Bagyang, MM, Kacabdis Wilayah II, Fitri Ary Utami, SH.MH, Ketua MKKS SMA dan SMK Sulsel dan sejumlah Kepala UPT SMA, SMK dan SLB.

Prof Jufri memberi apresiasi kepada para panitia yang telah bekerja dengan baik sehingga Ramadhan Fair terlaksana dengan baik. Prof Jufri juga memberi penghargaan dan ucapan terima kasih kepada Bank Sulselbar yang telah menjadi sponsor utama kegiatan Ramadhan Fair.

Pada kesempatan tersebut, Prof Jufri juga mengungkapkan rasa bangga dan ucapan terima kasih kepada para Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I – XII beserta para guru, kepala UPT SMA, SMK dan SLB se Sulawesi Selatan yang telah ikut berpartisipasi dalam Gerakan Wakat Satu Guru Satu Al Qur’an.

“Semoga jeri payah bapak ibu sekalian mendapatkan Rahmat dan pahala yang berlimpah,” ujar pria yang suka menyanyi ini.

Sebelum menutup Ramadhan Fair, Prof Jufri menyerahkan penghargaan dan bingkisan kepada pemenag sejumlah yang kegiatan lomba. Diawali dengan para pemenang lomba Tadarrus, dan lomba adzan yang diserahkan Sekretaris Disdik Sulsel, Hery Sumiharto.

Sementara untuk pemenang lomba pembuatan video best practice untuk kepala sekolah dan pemenang lomba pembuatan video pembelajaran PJJ untuk guru diserahkan Kepala Dinas Pendidikan Prof Jufri.

Mereka yang berhasil keluar pemenang dalam lomba pembuatan video best practice bagi kepala sekolah, yaitu juara I: Erwin Wijaya, Kepala SMAN 6 Gowa, Juara II Jamaluddin, SPd.MPd, Kepala SLBN 1 Bone, dan juara III Mushiruddin, SPd.MPd Kepala SMK DDI Parepare.

Sementara untuk pemenang lomba pembuatan video pembelajaran PJJ untuk guru, yaitu juara I atas nama Indra Wulan, SPd.MPd, guru SMAN 11 Luwu Timur, juara II A. Kamariah, guru SMAN 10 Gowa, dan juara III, Fujiwiatna, SPd.MPd, guru SMAN 5 Enrekang.

Untuk lomba adzan, atas nama Muhammad Arsyad, S.Sos, juara II Dr Abd Haris, SPd.MPd, juara III, Muh Sofyang, SPdi. Dan untuk lomba tadarrus, juara I Muh Ali Akbar, S.Sos, juara II, Muh Sapri, SPdi, dan juara III A Sasmi, SE. MPd. # muasri

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda