Tahap Kedua, Bantuan Gempa Sulbar MKKS SMA SMK Pinrang Bergerak Lagi
Setelah dikoordinasi PMI Cabang Pinrang dengan kolaborasi Pemda Pinrang, kini tahap kedua bergerak. Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 10 dimotori MKKS SMA SMK Kabupaten Pinrang membawa bantuan musibah gempa Sulbar. Beberapa daerah yang dituju adalah daerah-daerah yang sangat mendesak dan butuh segera uluran karena kekurangan logistik kebutuhan.
Berdasarkan keputusan rapat beberapa sebelumnya, MKKS menggalang donasi untuk meringankan beban para korban gempa di Mamuju dan Majene. MKKS SMA/SMK menggalang dana dan berbagai kebutuhan masyarakat terhadap bias gempa yang terjadi pada 15 Januari lalu. Sehingga MKKS mengajak guru, siswa dan masyarakat di Pinrang untuk mengumpulkan bantuan tersebut.
Rombongan berangkat pukul 08.00 Wita dengan titik kumpul di SMAN 11 Pinrang yang dipimpin oleh ketua MKKS Drs. H.Ridwan Ali, M.Pd. dan ketua MKPS wil.X Drs. Djasman Tanreso, M M.Si, M.Pd. diikuti 1 mobul truk enam roda, 2 mobil pick up serta 3 mobil mini bus yang berisi bantuan berupa beras, gula pasir, minyak, telur, perlengkapan bayi, perlengkapan mandi, selimut, tikar, air mineral dan berbagai bentuk sumbangan lainnya.
Titik pertama yang disinggahi yaitu posko di SMAN 1 Tinambung yang menampung pengungsi dari Malunda, lalu dilanjutkan ke SMAN 3 Majene yang juga menampung para pengungsi serta beberapa pos bantuan yang dilalui dan berakhir di posko PGRI/MKKS Mamuju yang dipusatkan di SMAN 1 Mamuju serta menyerahkan juga ke pengurus IGI Mamuju.
Ridwan Ali didampingi Ketua MKPS serta para kepala SMA/SMK Pinrang menyerahkan lansung ke Ketua PGRI Sulbar yang juga anggota DPRD Sulbar DR.H.Muliadi bin Taha, M.Pd. yang juga didampingi beberapa kepala sekolah SMA/SMK se Kab. Mamuju.
Menurut Muliadi mewakili guru di Mamuju mengucapkan terima kasih atas empati yang ditunjukkan para kepsek, guru dan siswa dari Pinrang “Tentunya kami mengucapkan banyak terima kasih, karena telah memberikan bantuan, warga Sulbar tentu merasa senang atas empati yang ditunjukkan saudara kami dari Pinrang,” tuturnya.
Sementara itu, Ketua MKKS Pinrang H.Ridwan Ali menyerahkan bantuan di posko yang terkait dengan pendidikan merupakan bukti empati kami terhadap apa yang menimpa saudara kami di Sulbar. “Ini bukti solidaritas kami, dan kami hanya menyalurkan bantuan dan diharap bantuan kepada para guru di Mamuju dan Majene agar dapat disalurkan ke yang membutuhkan,” jelas Kepala SMAN 11 Pinrang ini.
Dalam rombongan turut serta wakil Ketua PGRI Pinrang, Ketua IGI Pinrang, Ketua IGI Sulsel serta dalam perjalanan juga dikawal oleh PMI Pinrang, serta komunitas motor YMC Pinrang. Selama perjalanan melalui beberapa posko di jalan dan beberapa kali singgah untuk memberikan sebagian bantuan. Serta kondisi jalan lancar meskipun sempat macet di daerah longsor karena hanya satu jalur di daerah Malunda. Tiba di Mamuju sekitar pukul 17.00 dan setelah magrib barang di kendaraan telah rampung diturunkan di SMAN 1 Mamuju dan sekitar pukul 19.00 ada terasa getaran gempa meskipun getarannya hanya singkat dan bias dari gempa di Manado.
Relawan selanjutnya beristirahat di Mamuju dekat SMPN 2 Mamuju dan rencananya hari Jumat melanjutkan pemberian bantuan dan kembali ke Pinrang. Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 10 meliputi Pinrang, Enrekang dan Toraja, berikutnya akan bergerak untuk tahap tiga. Kali ini MKKS SMA SMK Enrekang dan MKKS SMA SMK Tana Toraja akan bergabung dengan Rombongan Kepala Dinas Pendidikan Prov Sulawesi Selatan di hari ini, Jumat (22/1). # baharuddin