Panitia Hardiknas Sulsel Siapkan Sejumlah Agenda Penting, Ada Lomba Angngaru
Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2023 akan berlangsung sebulan penuh.
Panitia pelaksana telah menyiapkan sejumlah agenda penting. Agenda ini telah dibahas di Aula Asrama Haji Sudiang Makassar, Jumat (28/4 2023) dalam acara Rakor Kepanitiaan yang anggotanya lintas sector, yaitu Disdik, Depag, Cabdis, MKKS, Pengawas, Disdik kabupaten kota, Kandepag kabupaten kota, UPT Teknis Kemendikbud, perguruan tinggi dan organisasi profesi.
Rakor kepanitian dipimpin Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Setiawan Aswad, M. Dev. Plg bersama Kepala Kantor Wilayah Departeman Agama Sulawesi Selatan, Drs. H. Khaeroni, MSi.
Selain upacara bendera, peringatan Hardiknas tahun ini juga akan diwarnai dengan berbagai lomba, seminar, gebyar, rakor dan pemberian penghargaan, baik kepada guru dan kepala sekolah, juga aka ada pemberian penghargaan kepada tokoh masyarakat atau lembaga yang peduli pendidikan.
Kegiatan Hardiknas yang juga dikenal bulan Pendidikan, bulan Merdeka Belajar ini akan dimulai tanggal 2 Mei dan akan berakhir 30 Mei 2023.
Panitia telah menyiapkan berbagai lomba dan hadiah, baik kepada guru dan tenaga kependidikan, juga kepada siswa dan pelajar dari berbagai jenjang, yaitu PAUD/TK, SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA hingga perguruan tinggi.
Tanggal 3 – 4 Mei ada lomba Kalam Jamaie, tanggal 5 – 6 Mei 2023 digelar lomba Teather Budaya, juga ada lomba olahraga volley, Pemilihan Duta Bahasa Daerah (7-8 Mei), lomba baca puisi Bahasa daerah untuk guru (9-10 Mei), Tilawah Al Qur’an (11 Mei), Lomba Lagu Daerah untuk guru (12 Mei), lomba olahraga Futsal (13-14 Mei), Grand Final Festival Pelajar PKPLK (15-17 Mei), Lomba Olahraga Basket (18-19 Mei), Lomba Pelajar Andalan (20-21 Mei), Lomba 5 K (22 Mei), Grand Final Lomba Video Inovasi Pendidikan (23-25 Mei), Lomba Anggaru (26-27 Mei).
Panitia juga telah merancang pelaksanaan Seminar Internasional pada tanggal 27 Mei, Rekor MURI Khatam Al Qur’an siswa/siswi se Sulsel pada tanggal 29 Mei 2023, dan pada tanggal 30-31 Mei diadakan Rakor Pendidikan Keluarga, Gebyar PAUD, Rakor ATS, acara Silaturahmi Pendidikan sekaligus penyerahan hadiah dan penghargaan. # muasri