Berita

Prof Jufri Audiensi Kepala SMAK Makassar Bicarakan Pendidikan Vokasi

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi  Sulawesi Selatan, Prof Dr Muhammad Jufri, MSi, MPsi memberi apresiasi yang tinggi terhadap kiprah Sekolah Menegah Analis Kimia (SMAK) di Sulawesi Selatan. Hal ini terungkap dalam audiensi antara Kadisdik Sulsel dengan Kepala SMAK Makassar, Ir. Muhammad Nadar, ST.MM di ruang kerja Kadisdik Sulsel, Jl Perintis Kemerdekaan Km 10 Tamalanrea Makassar, Rabu (30/7 2021).

Hadir mendampingi Kadisdik  Sulsel, Kepala Bidang Pembinaan SMK, Dra Hj Andi Ernawati, MPd.

Prof Jufri mengucapkan banyak terima kasih atas kedatangan pimpinan SMAK bersama rombongan dan bersedia membagi banyak informasi dan best practice serta menawarkan sejumlah program kerjasama dengan Disdik Sulsel atau dengan sejumlah SMK di Sulawesi Selatan.

Pria kelahiran Pulau Jampea Selayar ini menyambut baik tawaran Muhammad Nadar yang bersedia menyiapkan fasilitas SMAK Makassar untuk kemajuan pendidikan di Sulawesi Selatan.

Muhammad Nadar mengaku sangat bersyukur dan mengucapkan terima kasih atas welcome Prof Jufri. Ini menjadi kesyukuran kami dapat diterima dengan baik, kata Muhamamd Nadar.

Kami melakukan audidensi ini, kata Nadar, di samping untuk membicarakan bagaimana pengembangan pendidikan vokasi, khususnya di SMAK Makassar, juga kami berkesempatan untuk melaporkan perubahan nomenklatur SMAK Makassar menjadi SMKN 11 Makassar.

SMAK atau SMKN 11 Makassar yang bernaung dibawah pembinaan Kementerrian Perindustrian Republik Indonesia sebagai sekolah vokasi yang fokus kepada penciptaan calon tenaga kerja di bidang laboratorium kimia, khususnya industri.

Alumni kami, kata Nadar, telah terserap di dunia Industri secara nasional, bahkan internasional. Tahun lalu (2020), daya serap alumni kami 90 persen, tambah Nadar.

Bahkan menurutnya, siswa yang sedang praktek kerja lapangan (PKL) sudah dilamar pihak industri tempat praktek siswa. Muhammad Nadar juga mengatakan pihaknya telah menjalin sejumlah perguruan tinggi, baik yang ada di Sulsel maupun di luar Sulsel. Pada kesempatan tersebut, Muhammad Nadar menyerahkan plakat dan paket handsanitizer dan handshop buah karya siswa SMAK Makassar. # muasri

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda