Tiga Guru Asal Pinrang Wakili Sulsel Di Puncak HGN
Apresiasi Hari Guru Nasional (HGN) pada Jambore Guru dan tenaga kependidikan (GTK) yang digelar di Jakarta 27 Nov – 1 Des 2024, Sulsel mengutus 3 guru dari kabupaten Pinrang.
Ketiga guru tersebut yaitu Abdul Wahid Nara, S.Pd. MPd. Kepala SMAN 2 Pinrang sebagai kepsek inovatif, Riesty Dian Pertiwi Hasharu, S.Pd. M.Pd. guru inovatif tingkat SMA dari guru SMAN 1 Pinrang dan Sarina, S.Pd.I guru TK dedikatif dari TK Islam Plus e-School dan ketiganya telah mengikuti puncak acara HGN yang dihadiri oleh Presiden RI Prabowo Subianto setelah melewari seleksi yang ketat oleh Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Makassar Kendikdasmen.
Menurut Abdul Wahid Nara bahwa apresiasi GTK tahun ini mengambil tema Guru Hebat Indonesia Kuat dan ada tiga kategori penghargaan yaitu guru inovatif, guru dedikatif dan komunitas belajar Inspiratif dan perwakilan setiap daerah merupakan juara nasional namun dipilih lima disetiap jenjang yang terfavorit.
Mantan ketua IGI Sulsel ini mengangkat tema Imbaskan Budaya Tabe, Wujudkan Merdeka Belajar dimana budaya tabe ini merupakan budaya bugis makassar yang dilakukan dengan ucapan atau tindakan penghormatan dan dijadikan akronin managemen dalam memimpin sekolah yaitu Terencana, Assesmen, Beraksi dan Evaluasi
Sementara itu, Riesty Guru SMAN 1 Pinrang mengangkat tema Implementasi Baper jadi Gamer pada Pensi
Baper adalah akronim dari Buat Pertanyaan; Buat Permainan, jadi Gamer yaitu jadi Pemain Games, pada Pensi yang akronimnya yaitu Pembelajaran berdiferensiasi.
Sementara Sarina guru TK Islam Plus e-School mengangkat tema Dedikasi tanpa batas penerapan pembelajaran berdiferensiasi untuk anak berkebutuhan khusus dengan kelas transisi.”
Dedikasi tanpa batas memberikan waktu,tenaga dan pikiran untuk kemajuan anak didik terkhusus ABK (Anak Berkebutuhan Khusus). Inovasi yang telah saya lakukan adalah membuat kelas transisi untuk ABK.
Ketua MKKS SMA Bahri Bohari yang jugs kepala SMAN 1 Pinrang berharap agar GTK di kabupaten Pinrang diharapkan terus menunjukkan inovasi, dedikasi dan menginspirasi para pendidik yang laon sehingga pendidikan di Kab. Pinrang bisa lebih maju.#