UPT SMKN 7 Pinrang Ikuti Sosialisasi PPDB

Bulan ini telah memasuki masa-masa penerimaan peserta didik baru tahun ajaran 2021/2022 yang diawali dengan tahapan sosialisasi.
Berdasarkan pemendikbud no 1 tahun 2021 tentang penerimaan peserta didik baru khusus tingkat SMA dan SMK, Cabang Dinas pendidikan wilayah X mengadakan Sosialisasi ppdb tingkat SMA/SMK se Kabaupaten Pinrang yang di pusatkan di Edotel UPT SMKN 2 Pinrang pada hari Rabu tanggal 2 juni 2021.
Kegitan ini di buka oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah X Provinsi Sulawesi-Selatan, Bapak Baharuddin Iskandar, S. Pd., M.Pd., diikuti oleh seluruh pengawas, Kepala UPT SMA/SMK , ketua ppdb dan Discapil Pinrang.
UPT SMKN 7 pinrang diwakili oleh Plt JABIR, S.Pd.
Pemateri dalam kegiatan sosialisasi ini adalah :
1. Drs. H.Ridwan Ali, M.Pd. ( Ketua MKKS SMA ).
2. Drs. Alimuddin, M.Pd. ( Ketua MKKS SMK )
3. Muslimin Syarif, S.Pd. M.Pd. ( Ketua MKPS ).
4. Kepala Dinas Catatan Sipil Kabupaten Pinrang.
Selama kegiatan berlangsung protokol kesehatan, cuci tangan, jaga jarak dan memakai masker tetap diterapkan.
Plt. UPT SMKN 7 Pinrang, Jabir, S.Pd., mengatakan bahwa dalam rapat sosialisasi ini dibahas teknis dan aturan pelaksanaan PPDB. Ada banyak pengetahuan dan pengalaman yang Saya peroleh, dan dalam waktu dekat Saya akan laporkan hasil sosialisasi ini ke Bapak Kepala UPT, yang saat ini berada di Bandung mengikuti Bimtek Pengembangan SMK PK. Selanjutnya Kami akan bahas bersama rekan-rekan panitia PPDB di Sekolah, ujar Jabir menambahkan. # muh hayat