Hari Ke-3 Diklat Kecakapan Bahari
Hari ini Selasa, Tanggal 5 Oktober 2021, telah memasuki hari Ke-3 pelaksanaan kegiatan Diklat Kecakapan Bahari, sesuai schedule, Diklat akan berlangsung selama sepuluh hari.
Sesuai dengan tujuan Diklat, adalah untuk pemahaman dan peningkatan knowledge and skills guru kemaritiman mengenai keterampilan kecakapan bahari, seperti perlakuan tali temali dan penggunaannya di atas kapal.
Teori terkait materi tali temali tersebut di sajikan dan dipaparkan oleh Bapak Ilhamsyah, ANT II., ( Instruktur LPK Sugoi Turatea Indonesia ).
Materi Pertama, TALI TROS yang berfungsi selain untuk menahan kapal agar tidak maju mundur juga berfungsi menahan moncong maupun buritan kapal agar tidak keluar dari dermaga.
Materi Ke-dua, TALI SPRING yang berfungsi bagian haluan atau kepala kapal talinya membentang ke belakang berfungsi menahan kapal untuk tidak maju, sedangkan SPRING bagian buritan atau pantat kapal talinya membentang ke depan berfungsi menahan kapal tidak mundur.
Materi Ke-Tiga, TALI LEMPAR atau TALI BUANGAN yang berfungsi untuk mengirim Tali Tros, Breast dan Spring ke dermaga.
Sementara Kegiatan Praktek untuk pembuatan Tali Tros, Tali Spring dan Tali Lempar/Buangan dipandu dan dibimbing oleh Bapak Rakhmat Syam, S. St. Pi., M. Si., ( Widyaiswara BPPMPV KPTK ).
Ketua Komli Nautika Kapal Niaga UPT SMKN PK 7 Pinrang, Ahmad Nur, A. Md., Pel., dan Guru Produktif NKN, Masnur, S. Pd., ( peserta diklat ) saat mengirim rilis ini via WhatsApp mengatakan bahwa materi teori dan praktek tali temali yang disajikan oleh Pak Ilhamsyah dan Pak Rakhmat sangatlah penting untuk keamanan kapal, dan Insya Allah pengetahuan ini, siap diimbaskan kepada para Taruna ( i ) kami. # muh hayat