Daerah

Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis Program Keahlian Favorit di SMKN 1 Sinjai

Mengawali pelaksanaan pembelajaran semester genap tahun ajaran 2024/2025 civitas sekolah SMK 1 Sinjai menggelar rapat koordinasi di sekolah, Senin 6 Januari  2025.

Rakor kali ini dipimpin oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Supriadi, S.Pd, QPOA dan dihadiri para guru-guru dan tenaga kependidikan.

Pada rakor ini disepakati keputusan rapat yakni; pembagian roster jadwal pengajar, jadwal kunjungan industri tiap program keahlian, UKK dan penetapan pembinaan estra kurikuler.

Setiap kali mengawali pelaksanaan pembelajaran semester genap atau ganjil, maka para guru dan tenaga kependidikan melakukan rapat membicarakan hal hal penting yang harus ditempuh guna menyukseskan proses pembelajaran untuk satu semester yang akan dijalani.

Sekolah yang didirikan sejak 1969 ini membina lima program keahlian yakni:  Akuntansi dan Keuangan Lembaga; Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi; Pemasaran; Busana; Menajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis.

Sesuai data terbaru peserta didik tercatat 895 orang menyebar pada lima program keahlian itu. Di antara lima program keahlian itu, program favorit yang terbanyak diminati siswa dan siswi adalah program keahlian Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis

Saat ini SMKN 1 Sinjai dipimpin oleh Kepala Sekolah,  Ir Mikyal  Arsyad MP. Kekuatan sumber daya guru yang mengajar ratusan pesera didik sebanyak 82 guru dengan status guru PNS sebanyak 35 orang, status P3K 35 guru dan status Guru Honorer sebanyak 12 orang.

Demikian  Wakil Kepala Sekolah Bidang Kehumasan SMKN 1 Sinjai,  Dra  Nursyamsi Hamid memberitakan. #yamus

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda