Hari ke-2 UKK Komli Agribisnis Perikanan Air Payau dan Laut UPT SMKN 7 Pinrang

Hari ini Senin ( 5/4 ) UPT SMKN 7 Pinrang jurusan perikanan melaksanakan Ujian Kompetensi Keahlian, untuk hari ini mengujikan praktek pembesaran komoditas air payau dan laut diikuti oleh 73 peserta didik di ruang praktek air payau dan laut, dengan penguji eksternal Muhring, S.Pi., Kepala Unit Produksi PT. Bosowa Isuma Suppa Kab.Pinrang dan penguji internal Nisma Burhanuddin, S.Pi.
Ketua Panitia UKK yang juga Wakasek Kurikulum Dedi Setiawan, mengatakan sejauh ini pelaksanaan UKK berjalan lancar dan sesuai dengan pedoman pelaksanaan UKK sebagai sebuah proses penilaian dengan mengumpulkan bukti-bukti yang relevan yang nantinya akan menetapkan apakah siswa kompeten atau tidak kompeten, ujar Dedi Setiawan. Kami mengapresiasi kerja-kerja panitia UKK dalam pelaksanaan UKK pada masa Pandemi Covid-19 dengan memperhatikan peraturan nasional, daerah, serta rekomendasi otoritas Pemda yang menangani pandemi, Kunci Dedi Setiawan menambahkan.

Sementara Kepala UPT, Abdul Kadir, S.Pd., M.Pd., mengatakan bahwa UKK merupakan penilaian yang diselenggarakan khusus bagi peserta didik SMK untuk mengukur pencapaian kompetensinya, itulah antara lain pembeda antara SMA dan SMK, dan berharap semoga peserta didik yang mengikuti Ujian Kompetensi Keahlian ini dalam keadaan sehat wal-afiat dan tetap konsisten menerapkan protokoler kesehatan, kunci Abdul Kadir. Tim penguji eksternal yang dilibatkan adalah DUDIKA yang telah menjadi mitra dan menjalin kerjasama dengan Sekolah melalui MoU, sementara penguji internal telah bersertifikasi BNSP. # muh hayat