Daerah

Prestasi Gemilang! SMAN 1 Tana Toraja Loloskan 151 Siswa ke PTN Favorit, 12 di Antaranya Tembus Fakultas Kedokteran

Kabar membanggakan datang dari dunia pendidikan di Tana Toraja. SMA Negeri 1 Tana Toraja kembali mengukir prestasi luar biasa dengan berhasil meloloskan 151 siswanya masuk ke berbagai perguruan tinggi negeri (PTN) favorit di seluruh Indonesia melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) tahun 2025. Yang lebih istimewa, 12 di antara siswa berprestasi tersebut diterima di Fakultas Kedokteran berbagai PTN ternama di Tanah Air.

Kepala SMAN 1 Tana Toraja, Drs. Hardhy Zulkifli, M.Pd, saat ditemui pada Sabtu (31/5/2025), tidak dapat menyembunyikan rasa senang dan bangganya atas pencapaian gemilang anak didiknya. Ia menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi.

“Kami sangat senang dan bangga atas prestasi yang diraih oleh siswa-siswi kami tahun ini. Ini adalah buah kerja keras mereka dan dukungan dari berbagai pihak,” ujar Drs. Hardhy Zulkifli.

Dalam kesempatan tersebut, beliau juga secara khusus mengucapkan terima kasih kepada Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah X dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan atas segala bimbingan, dukungan, serta bantuan sarana prasarana pendidikan yang telah diberikan selama ini kepada SMAN 1 Tana Toraja.

Menurut Drs. Hardhy Zulkifli, pencapaian ini bukanlah hasil instan, melainkan akumulasi dari berbagai upaya maksimal yang telah dilakukan. “Ini merupakan akumulasi upaya maksimal dari bapak ibu guru kami dalam program meningkatkan mutu lulusan agar bisa bersaing dan masuk PTN. Kami juga secara intensif memberikan pendampingan kepada siswa dalam pemilihan jurusan yang sesuai dengan minat dan cita-cita mereka,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa optimalisasi pelaksanaan bimbingan skolastik yang merupakan program dari Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan juga memberikan kontribusi signifikan. “Dukungan dari orang tua siswa dan komite sekolah juga menjadi faktor penting yang tidak bisa kami abaikan,” tambahnya.

Selain itu, SMAN 1 Tana Toraja juga proaktif dalam membangun jejaring dan komunikasi dengan para alumni yang telah berhasil melanjutkan studi di berbagai perguruan tinggi. “Kami telah membangun komunikasi dengan alumni yang melanjutkan studi di perguruan tinggi yang akan dituju oleh adik-adik kelasnya. Ini memberikan motivasi dan informasi berharga bagi siswa kami,” pungkas Drs. Hardhy Zulkifli.

Keberhasilan SMAN 1 Tana Toraja ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan lulusan yang mampu bersaing di kancah nasional. #muasri

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda