Daerah

Indonesia Raya Menggema di Setiap Jengkal SMAN 10 Pinrang

Dalam hiruk pikuk aktivitas belajar mengajar, SMAN 10 Pinrang berhasil menciptakan oase nasionalisme yang menyegarkan. Setiap harinya, tepat pukul 10.00 WITA, seluruh civitas akademika SMAN 10 Pinrang ini kompak berkumandang menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Tradisi yang telah berlangsung selama 1 bulan ini bukanlah sekedar rutinitas belaka, melainkan sebuah komitmen untuk membangun nilai-nilai patriotisme sejak dini pada generasi muda. Dengan lantunan merdu Indonesia Raya, semangat persatuan dan kesatuan semakin menguat di antara siswa, guru, dan staf sekolah.

“Menyanyikan Indonesia Raya setiap hari bagi kami bukan hanya sekedar ritual, tapi sebuah pernyataan sikap. Kami ingin menanamkan nilai-nilai kebangsaan pada generasi muda sejak dini, agar mereka tumbuh menjadi warga negara yang cinta tanah air dan menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila. ” ujar Hj. ida Riliani, SE., M.Pd, Kepala Sekolah di SMAN 10 Pinrang. Ia menambahkan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk mengingatkan seluruh warga sekolah akan pentingnya menghargai jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan.

Antusiasme siswa terlihat dari raut wajah mereka yang berseri-seri saat mengikuti kegiatan ini. “Saya merasa bangga bisa menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama teman-teman setiap hari. Ini membuat saya semakin mencintai tanah air, ” ungkap Arman, salah seorang siswa kelas XI 2.#

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda