Kepsek SMKN 1 Barru Kukuhkan Pengurus OSIS Periode 2024/2025

Pentingnya organisasi intra sekolah (OSIS) dalam kesatuan pendidikan di semua tingkatan, dimana OSIS adalah merupakan organisasi tertinggi anggota yang terdiri dari siswa siswi yang ada dalam sekolah, juga pengurusnya dipilih oleh siswa dalam lingkup sekolah dengan mencapai raihan atau penilaian tertentu serta musyawarah dalam sebuah kelompok.

Hal ini disampaikan oleh Kepala SMKN 1 Barru, Muh. Idris S. Pd, disela sela Pengukuhan Ketua dan Pengurus OSIS yang baru periode tahun 2024 / 2025, setelah proses pemilihan melalui pemungutan suara oleh siswa yang ada disekolah, dimana para kandidat bersaing untuk memaparkan visi misinya terkait OSIS kedepan, dan dimana peraih suara tertinggi diraih oleh Arman kelas 11.
Dalam pelaksanaan upacara pengukuhan ini berlangsung penuh hikmat dimana Kepala SMKN 1 Muh. Idris S. Pd, dalam sambutannya, mengatakan dengan terpilihnya Kepengurusan yang baru dan tugas yang diemban, bukanlah tugas yang ringan tapi penuh tantangan, baik secara fungsi dan tujuan OSIS itu sendiri, tapi OSIS juga merupakan tempat kita belajar berkarya, dan olehnya itu mari kita sama sama bekerja sama dalam memajukan SMKN 1 Barru, ” Serunya.

Ia pun menambahkan, Apresiasi terhadap pengurus lama atas kontribusi dan dedikasi yang telah diberikan dan bagi pengurus yang baru tetap menjalankan dan lanjutkan tugas yang telah diamanahkan,” ungkapnya.
Mengakhiri liputan MDP dikegiatan Upacara pengukuhan Ketua OSIS, Muh. Idris yang dikenal pekerja keras dan pembawa gagasan yang dimana sebelumnya pernah menjabat kepala SMKN 2 Barru, yang telah membawa sekolah tersebut meraih beberapa penghargaan tingkat nasional, berharap sekolah yang dipimpinnya saat ini, bisa lebih baik kedepan, dimana SMKN 1 Barru saat ini juga menjadi Sekolah pusat keunggulan, tentunya mengharapkan segenap stakholder yang ada disekolah bersama sama menjaga atas nama sekolah pusat unggulan sebagai motivasi untuk melaksnakan pembelajaran aman, nyaman, untuk belajar juga menempuh peningkatan kompetensi, ” kuncinya.#heryanto