Umpar Parepare Sosialisasi Program Studi di SMKN 7 Pinrang
Sebagai upaya menarik calon mahasiswa dan memberi informasi mengenai visi, misi dan tujuan Prodi Perikanan ( budidaya perairan ), Fakultas Pertanian, Peternakan dan Perikanan UMPAR melaksanakan sosialisasi di UPT SMKN 7 Pinrang ( 19/3 ), Tim dari UMPAR diterima oleh M.Hayat N. Tadjo (Wakasek Humas dan Industri ), Jabir, S.Pd. (Wakasek Kesiswaan) dan guru-guru produktif perikanan. Tim dari UMPAR selain memperkenalkan Prodi Perikanan kepada peserta didik, juga menjelaskan kegiatan dan proses perkuliahannya serta memotivasi peserta didik untuk menjadi bagian dari prodi perikanan UMPAR dengan menampilkan keunggulan-keunggulan yang dimiliki, utamanya peluang kerja dan usaha saat meyelesaikan kuliah. Tim UMPAR yang berkunjungan ke UPT SMKN 7 Pinrang, dipimpin Wakil Dekan III, Edi Kurniawan, S.P, M.Agr., Ketua Prodi Perikanan DR. Sahabuddin, S. Kel., M.Si., Yushra, S.Kel., M.Si., Muhammad Iqbal, M.Si. # muh hayat