Daerah

Inspektorat Daerah Prov Sul sel Periksa 4 SMAN di Kab Sidrap

Inspektorat Provinsi Sulawesi Selatan sementara melakukan pemeriksaan sejumlah sekolah yang ada di Sulawesi Selatan terkait penggunaan dana alokasi khusus yang diberikan di beberapa sekolah tingkat SMA di kabupaten/kota dalam Prov. Sulawesi Selatan.

Berdasarkan surat perintah tugas bernomor 094/2219/A,1/Itprov oleh PLT  inspektur, Ir. H. Sulkaf S.Latief MM, dengan berdasar keputusan Gubernur Sulawesi Nomor 52/I/2021, tentang pengesahan dokumen pelaksanaan Anggaran Inspektorat Prov. Sulawesi Selatan tahun Anggaran 2021 kepada  tim pemeriksa yang diketuai oleh Ilham Surono Arief,ST.,M.Ak.dengan anggota Nurhijriah Noho., SE, dan Mulia Santoso, SH, yang di berikan tugas ke Kab.Pangkep, Barru, Sidrap Pinrang dan Kota Parepare.

Khusus Kab. Sidrap pelaksanaan pemeriksaan di laksanakan pada hari Jumat (21/5/2021) yang di pusatkan di SMAN 11 Sidrap. Adapun sekolah yang diperiksa adalah SMAN 7 Sidrap, SMAN 8 Sidrap, SMAN 10 Sidrap dan SMAN 11 Sidrap, keempat SMAN ini merupakan penerima dana DAK dari pemerintah prov. Sulawesi-selatan tahun anggaran 2020.

Menurut ketua Tim pemeriksa Ilham Surono  Arief menyatakan bahwa kegiatan ini di lakukan untuk pemeriksaan/cek Fisik/uji petik pada Dinas Pendidikan prov. Sulawesi Selatan  yang berfokus pada pelaksanaan kegiatan pembangunan/rahabilitasi sekolah yang dilaksanakan secara swakelola.

Dan selama di Sidrap pemeriksaan fisik yang dijadikan sampel SMAN 11 Sidrap berupa  laboratorium Fisika dan komputer, setelah dilakukan pemeriksaan secara intensif ternyata bangunan tersebut sesuai dengan RAB dan gambar dan ini yang diharapkan, kata Nurhijriah Noho., SE, dan Mulia Santoso, SH, sebagai anggota pemeriksa yang langsung terjun memeriksa fisik. Kepala SMAN 11 Sidrap   Yusri, S.Pd.,M.Si sekaligus ketua MKKS Kab Sidrap  mewakili kepala SMAN 10 Sidrap., H. Syamsul Yunus , S.Pd., M.Si, kepala SMAN 7 Sidrap Drs. Najamuddin, SMAN 8 Sidrap Drs. H. Wahyu M.Si, mengucapkan terima kasih kepada tim inspektorat atas bimbingan dan arahannya sehingga pemeriksaan ini berjalan lancar. # alimin

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda