Inspirasi

Waspada Ber-Medsos Ria

Dra. Sitti Dahlia Azis – Guru Kebangsaan 2024

Medsos sebagai sarana informasi dan hiburan mohon sikap yang bijak dalam menanggapi inbox.

*Inbox pertama malah menanyakan apakah Ibu sudah dapat uang tunai?

Saya jawab uang tunai apa ini uang tunai gaji?

Jawabnya: Ada hadiah BLT BBM. Kalau mau didaftarkan kirim nomor hp-nya.

Lucu amat.

Inbox pertama dari orang yang kita tidak kenal baik … kok langsung mau beri hadiah. Baik amat. Kami guru dan penulis bekerja mendapat upah/gaji. Mana ada di Indonesia hanya mengirim nomor hp dapat hadiah.

Sekarang ini masa sulit. Sudah sulit … keadaan ini dimanfaatkan oleh oknum dengan iming-iming hadiah (BLT) dalam bidang ekonomi, malah kita juga mau dibodoh-bodohi di bidang itu. Sudah tahu rakyat butuh financial kasihan … janganlah dimanfaatin oleh mereka yang kurang kerjaan.

Kalau benar itu bukan #hoax kenapa tidak datang saja ke instansi masing-masing dan data mereka yang berprestasi. Minta beberapa persyaratan untuk mendapatkan bantuan itu.

Ini salah satu contoh juga di bidang pendataan. Kalau benar dari BLT pendataan itu harus memperlihatkan KK kepada petugas. Petugas pendata (bisa dari catatan sipil/lingkungan hidup atau kelurahan. Mereka yang ditugaskan tentu punya data dan telah mengetahui apa pekerjaan orang yang akan menerima BLT. Jangan sampai bantuan pemerintah itu dipakai oleh mereka yang tidak memenuhi syarat untuk mendapatkannya.

Saya jawab: “Saya bekerja, Bu dan mengejar prestasi bukan dengan cara begini.”

Bagaimana mungkin saya dapat hadiah tanpa bekerja. Minta kirim nomor HP Saya prediksikan ini hacker. Begitu pikiran saya. Agar tidak dapat inbox lagi (yang bagi saya itu hanya mengganggu aktivita saya) maka akun FB-nya saya blokir.

Salam cerdas berkarakter

Komunitas Literasi Sulawesi Selatan

Pinrang, 20 September 2024

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda