KCD Wil IV Tanggap Bencana; Dipimpin Kacabdis Posko Pelajar Andalan Peduli Serahkan Bantuan
Cabang Dinas Pendidikan Wil IV yang meliputi Kabupaten Wajo, Soppeng dan Sidrap, yang dipimpin Kacabdis, Dr. Settaraming, SPd. MSi bersama MKKS SMAN se Kabupaten Wajo menunjukkan kepedulian sosial dengan terjun langsung untuk meringankan beban warga lingkungan Paseru Kelurahan Sompe Kecamatan Sabbang Paru, Kabupaten Wajo yang tertimpa Musibah Kebakaran pada pada hari pertama tahun 2023 pukul 18.30 Wita
Begitu informasi kebakaran terjadi Doktor Lulusan S3 Malaysia sebagai pengendali Dinas Pendidikan Wil IV yang meliputi 3 Kabupaten ini menghimbau kepada Sekolah khususnya di Kabupaten agar segera membentuk “Posko Pelajar Andalan Peduli” dan Oleh Kepala Sekolah se SMAN di Kabupaten Wajo dengan sigap menindaklanjuti dengan bergerak dan berhasil mendapatkan Donasi baik oleh guru dan Pegawai, demikian juga upaya dan inisiatif pengurus OSIS, sehingga berhasil terkumpul Donasi Tunai sebesar 30.371.000, disamping uang Tunai juga terdapat beberapa kebutuhan Pokok atau Sembako .
Penyerahan bantuan tersebut secara langsung dipimpin oleh Kepala Cabang Dinas DR. Sattaraming. S. Pd. M. Si dan diterima oleh pihak Korban Kebakaran sebanyak 5 perwakilan korban disaksikan oleh Ketua MKKS bersama beberapa Kepala UPT SMAN se Kab. Wajo, pengurus OSIS , anggota Pramuka serta mayarakat setempat.
Disela sela penyerahan Bantuan, Kacabdis berpesan agar menerima musibah ini dengan sabar dan tabah , bahwa dibalik musibah ada Hikmah. Demikian juga Ketua MKKS SMAN Kab. Wajo Aminuddin. B. S. Pd. M.Si berharap kepada penerima bantuan agar tidak melihat jumlahnya karena ini bagian dari kepedulian untuk sesama.
Pihak pemerintah dalam hal ini Lurah Sompe Sarkabi S.H. M. A. P menyampaikan ucapam terima kasih kepada Warga SMA Kabupaten Wajo semoga bantuan bermanfaat untuk korban dan semoga berkah untuk kita semua. #set