Daerah

Pemahaman Anti Radikalisme di Pesantren Kilat UPT SMKN 7 Pinrang

Pesantren Kilat merupakan kegiatan positif dalam upaya membentuk karakter peserta didik.

Kegiatan pesantren kilat ini merupakan kegiatan rutinitas sekaligus program tahunan UPT SMKN 7 Pinrang, kegiatan ini berlangsung selama 5 hari, dari tanggal 3 Mei sampai dengan tanggal 9 Mei 2021 diikuti peserta didik kelas X.

Jabir, S.Pd., Wakasek Kesiswaan saat membuka kegiatan ini mengatakan kegiatan ini memang sudah jadi budaya disekolah dan ini konsisten dilaksanakan, ujar Jabir.

Biasanya peserta didik mengalami penurunan produktivitas dalam belajar, orientasi beribadah tdk diselaraskan dengan sudut pandang dalam  belajar, padahal belajar dengan tulus dan ikhlas jg merupakan ibadah dibulan ramadhan, ucap Jabir menambahkan.

Kami ingin memberi pemahaman kepada peserta didik  bahwa tetap belajar dibulan ramadhan adalah bagian dari ibadah. Kunci Jabir.

Sementara itu  Pembina Harian OSIS, Muhammad Murdas, S. Pd., mengatakan untuk tahun ini materi yg Kami berikan adalah berkaitan dengan pembinaan karakter peserta didik, yang mana Kita saksikan setiap hari,  banyaknya kasus kriminal dan radikalisme yang mulai menyentuh  dan memanfaatkan kaum muda, sehingga dengan kegiatan ini diharapkan peserta didik dapat terhindar dari paham radikalisme. Ujar Muhammad Murdas.

Materi yang disajikan dalam kegiatan pesantren kilat ini meliputi :

1. Fikih Ramadhan

2. Hafalan Juz 30 dan Tafsiran.

3. Agama Islam dan toleransi beragama.

4. Agama Islam dan pemahaman Anti Radikalisme.

Pembawa Materi hari ini Jumadil, S. Pd.I., M.Pd., yang membahas Fikih Ramadhan, didampingi Anas, S.Pd. # muh hayat

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda