Daerah

Tragedi Tanah Longsor di Lanjoboko Parangloe Dikunjungi Tim Pelajar Andalan Peduli Cabdis Wil II

Rombongan Tim Pelajar Andalan Peduli Cabdis Wilayah 2 Kabupaten Gowa yang dipimpin langsung oleh Bapak Firdaus, S. Pd., M. Pd., MM. hari ini mengunjungi korban tanah longsor di Desa Lonjoboko Kecamatan Parangloe Kabupaten Gowa.

Dalam kunjungannya, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 2 didampingi oleh Ketua MKKS SMA Kabupaten Gowa Bapak Syarifuddin Munier, S. Pd., M. Si., Sekretaris MKKS SMA, Bapak Islamuddin, S. Pd., M. Pd., Kepala SMAN 5 Gowa, Bapak Sudarman, S. Pd., M. Pd., MM., dan Kepala SMAN 4 Gowa, Bapak Abustam, S. Pd., M. Pd.

Kunjungan Tim Pelajar Andalan Peduli Cabdis Wilayah 2 sekaligus menyalurkan bantuan dalam bentuk uang tunai, beras, pakaian layak pakai dan makanan instan. Bantuan ini berasal dari bentuk kepedulian para siswa, guru dan staf dari berbagai SMA di Kabupaten Gowa. Sehari sebelumnya, Tim Pelajar Andalan Peduli Cabdis Wilayah 2 juga menerima sumbangan kepedulian uang tunai dari Bapak Dr. Drs. Muhlis, M. Pd., Kepala Bidang Pembinaan PTK Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan.

Dalam bincang- bincang dengan para korban, mereka menginformasikan bahwa terjadinya longsor terjadi dengan tiba-tiba. Tidak ada tanda- tanda akan terjadinya longsor dari tebing yang letaknya di seberang jalanan, berhadapan  dengan rumah yang terbawa longsor.

Waktu itu sebagian besar penghuni rumah lagi berada di luar, karena sementara mengikuti zikir salawatan di Masjid. Di antara mereka yang mengikuti zikir salawat di Masjid adalah termasuk penghuni dari 5 buah rumah yang porak poranda dan hilang terseret masuk ke dalam jurang.

Itulah sebabnya sehingga tidak satupun dari penghuni rumah yang terbawa longsor dan jadi korban. Justru yang jadi korban dan meninggal adalah salah satu dari keluarga mereka yang tinggal di kampung lain tetapi singgah istirahat di salah satu dari 5 rumah yang terbawa longsor. Akibatnya, naas karena korban ditemukan setelah 2 hari tertimbun batu dan tanah longsor. Itupun nanti menggunakan eskapator yang digunakan untuk membantu pencarian.

Para korban longsoran tebing di Lonjoboko Kecamatan Parangloe sangat gembira dengan adanya bantuan dari Tim Pelajar Andalan Peduli Cabdis Wilayah 2 Gowa. Mereka sangat berterimakasih karena rumah dan seluruh barang-barangnya hilang. “Yang tersisa hanya pakaian yang sementara dipakai ketika terjadi bencana longsoran tersebut”. Demikian menurut Daeng Situru, salah satu dari pemilik rumah yang hilang akibat longsor tersebut.  #syamun

Facebook Comments
What's Your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Terdeteksi !

Maaf Matikan dulu Adblock anda